Tempat nongkrong murah di Jakarta Timur bisa kamu jumpai dengan mudah karena di kawasan Jakarta Timur terdapat banyak sekali kafe hingga kedai kopi. Nongkrong merupakan kegiatan berkumpul bersama-sama dengan teman-teman sambil mengobrol santai dan menghabiskan waktu.

Awalnya, kegiatan nongkrong ini dilakukan di rumah, tapi sejak keberadaan kafe dan kedai kopi mulai menjamur, masyarakat lebih suka nongkrong di kafe atau kedai kopi. Pasalnya, kedai kopi dan kafe menawarkan suasana yang nyaman sehingga bisa betah berlama-lama. Selain itu, ada banyak pilihan menu minuman dan makanan yang bisa dipesan untuk menemani agenda nongkrong.

Dengan banyaknya tempat nongkrong murah di Jakarta Timur, kamu harus jeli dalam memilih supaya nantinya tidak menyesal saat mendatangi tempat tersebut. Pilih tempat nongkrong murah di Jakarta Timur yang memberikan suasana nyaman, menu kuliner yang beragam, serta harga yang pastinya terjangkau. Daripada pusing-pusing mencari, di bawah ini ada beberapa rekomendasi tempat nongkrong murah di Jakarta Timur yang bisa kamu datangi.

Kopi dari Bali

Tempatnya tidak terlalu besar, interiornya serba putih, seating areanya semua outdoor, di indoor hanya kitchen dan tempat order. Cukup nyaman juga tempatnya apalagi kalau sore-sore adem disini.

7 Rekomendasi Tempat Nongkrong di Jakarta Timur yang Hits Part - 4

Kopi Peron [ Kafe ]

Tempatnya terbagi ruangan semi outdoor dan indoor. Indoornya tidak terlalu besar tapi cukup nyaman kalau pas nga ada orang lain ya Ruangan semi outdoornya lebih luas daripada indoor. Saya order :
*Peron Coffee – Kopi susu khas Peron ini kopinya tidak strong, cukup creamy dengan taste chocolatey yang dominan. Manisnya juga pas. Recommended.
*Peron Regal – Susu + vanilla dan topping regal. Manisnya pas, enak dan menyegarkan. Recommended.
*Singkong Goreng – gorengannya tidak berminyak. Disajikan dengan sambal yang tidak pedas.Camilan yang enak dan recommended
*Siomay – 1 porsi isi 6 pcs. Siomaynya enak, mirip siomay abangan tapi ini lebih padat nga kebanyakan tepung kanji dan berasa ikannya. Disajikan dengan bumbu kacang yang enak dan legit. Recommended.

Minuman dan snack yang saya coba ini semuanya enak dan tidak ada yang mengecewakan. Harganya juga terjangkau. Kapan2 ingin balik lagi untuk cobain menu hot coffee dan camilan lainnya yang kelihatannya menarik.

 

 

BACA JUGA : 10 Ruang Co-working yang Nyaman untuk Bersantai di Sekitar Jakarta – Part 3

SAYA Kopi

Saya Kopi ini termasuk coffee shop lama juga di daerah Rawamangun, sekarang aku mampir lagi karena habis renovasi. Konsepnya sekarang lebih kekinian, area outdoornya tetap luas di depan hanya dirapihkan saja dan ditambah facade yang lebih menarik.

Kopi Toko Kayu

Salah satu kafe di deket rumah yang rekomen banget buat WFC ataupun meetup.Dengan vibe modern minimalis dan dominan unsur kayu di interior dan eksteriornya, cafe ini wajib jadi salah satu tempat yang wajib dikunjungi buat pecinta kopi di Jakarta Timur.

Rene Cafe

Ternyaman!
Salah satu cafe di Jakarta timur yang masuk ke dalam must visit! ga nyangka banget area yang dulu sering di lewati dan daerah nya memang teduh ini ada cafe yang nyaman banget, kalau dari jalan ga terlihat jelas cuma ada sign nya aja, tapi pas masuk dijamin langsung terpana.

This is Hud

Coffee Shop Pewe n Affordable
Ngopi santai di Rooftop This is Hud! Hud ini salah satu coffee shop di perbatasan Bekasi dan Jakarta Timur yang super pewe, enak dan harganya terjangkau💯Kamu bisa kerja di lantai 1, meeting atau nyantai bareng keluarga di lantai 2, dan bisa nongkrong bareng temen-temen sambil liat sunset ala-ala di Rooftop.

Kopi Uyo

Rooftop tidak perlu tinggi-tinggi
Tempatnya nggak besar. Malah bisa dibilang minimalis. Tapi aku suka tempatnya, terutama lantai atasnya karena rapi dan terkesan asik banget buat nongkrong. Cocok banget buat nongkrong menikmati sunset.

You might also enjoy:

2 Comments

Leave A Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *